Waktu kok cepat sekali berlalu. Entah ini cuman perasaan saya doang atau memang Tuhan sedang mempercepat masanya. Saat ngepost ini sudah jumat sore, pertengahan November 2007, entar lagi Natal. Dirumah suasana natal udah terasa karena Si Joel senang sekali dibacain buku ttg Christmas dari Disneyland, mungkin ia membayangkan salju dan indahnya pohon Natal. Harapan saya Natal tahun ini tidak cuman dinginnya aja tapi bisa ada salju juga.
Oya, ada kabar baik kemarin: saya udah pas masuk ke dalam celana jeans sebelum hamil! Suatu achievement. Tanpa diet lho, beratnya juga nggak berubah banyak. It's not about the weight, but it's about the shape. Iya, berat badan bukan ukuran. Ada yang berat tapi ramping dan sebaliknya ada yang ramping tapi berat.
Yang menentukan bukan timbangan tapi berat massa tubuh. Contohnya, Nando punya overweight sekitar 15 kg tapi waktu ditimbang berat masanya ia hanya perlu nurunin berat 5-8 kg. Ini berarti Ia punya lebih banyak otot daribada lemak. Sedangkan saya yang waktu itu punya berat badan normal justru harus nurunin sekitar 3 kg, yang susahnya minta ampun.
==========================
verse to remember:
Aku akan mempersembahkan korban syukur padaMu dan akan menyerukan namaMu (Mazmur 116:17)
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment